pn.rembang@gmail.com
+62 896 2776 0686
Pengadilan Negeri Rembang Kelas II

PN Rembang

Sosialisasi Rekonsiliasi Data Tenaga Teknis Peradilan Umum

Sosialisasi Rekonsiliasi Data Tenaga Teknis Peradilan Umum

Smallest Font
Largest Font

Rembang, 6 Februari 2025 – Pengadilan Negeri Rembang menggelar sosialisasi rekonsiliasi data tenaga teknis peradilan umum menggunakan aplikasi Badilum Information System (BIS). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Sidang Kartika, bertindak sebagai pemateri, Kasub Kepegawaian dan Ortala.

Sosialisasi ini diikuti oleh seluruh tenaga teknis aparatur Pengadilan Negeri Rembang dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam penggunaan aplikasi BIS. Aplikasi ini merupakan sistem yang dikembangkan oleh Badan Peradilan Umum (Badilum) untuk mendukung efektivitas pengelolaan data pegawai di lingkungan peradilan umum.

Dalam kegiatan ini, peserta diberikan pemahaman mendalam mengenai rekonsiliasi data serta teknis penggunaan aplikasi BIS agar dapat memastikan keakuratan dan validitas data kepegawaian. Dengan penerapan sistem ini, diharapkan pengelolaan data tenaga teknis di Pengadilan Negeri Rembang semakin transparan, akurat, dan efisien.

Kegiatan berlangsung dengan interaktif, di mana peserta juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi serta menyampaikan kendala yang dihadapi dalam pengelolaan data kepegawaian. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan seluruh tenaga teknis mampu mengoptimalkan penggunaan aplikasi BIS dalam mendukung tugas dan fungsi mereka di lingkungan peradilan.

Editors Team